Cara ampuh mengatasi bau kaki dengan mudah dan murah
Bau pada kaki adalah momok yang sangat menakutkan dan sangat menyeramkan. Ibarat sebuah perang, kita sudah kalah satu langkah dari lawan, apalagi yang lagi pedekate sama cewek, wah masalah gangguan bau kaki ini sangat menyiksa. Nah sobat vw10.blogspot, sekarang jangan bingung lagi jika kaki anda bau. Loh kok jangan bingung ? Tenang, sekarang sudah ada formula yang bisa mencegah bau kaki, berikut cara ampuh mengatasi bau pada kaki :
- Gunakan sabun anti bakteri untuk membersihkan kaki anda dari sisa-sisa bakteri dan keringat yang menempel pada kaki anda.
- Gunakan air perasan jeruk lemon dengan cara merendam kaki pada air perasan jeruk lemon selama 15-25 menit. Fungsi dari air jeruk lemon ini dapat membantu mengontrol kelembapan kaki.
- Gunakan air teh dengan cara merendam kaki pada air teh hingga beberapa menit.
- Potong kuku secara teratur agar bakteri tidak tertampung pada kuku sehingga dapat mencegah bau pada kaki.
- Gunakan bubuk kopi hitam dengan cara menaburi pada kaki anda selama 15-20 menit kemudian bersihkan kembali kaki dari bubuk kopi, selain itu juga anda dapat memasukkan bubuk kopi kedalam plastik silica kemudian letakkan pada sepatu untuk mencegah bau kaki.
- Gunakan sepatu dan kaos kaki yang bersih, ganti sepatu anda dua kali dalam seminggu dan gunakan kaos kaki yang berbahan katun untuk menyerap keringat secara maksimal.
Cara menghilangkan bau kaki pada sepatu dapat dilakukan dengan cara-cara seperti diatas. Pastinya cara-cara tersebut tidak sulit untuk dilakukan serta bahan-bahan yang digunakan sangat mudah untuk didapatkan. Cara menghilangkan bau pada kaki juga dapat menggunakan deodorant, pada umumnya deodorant dipakai untuk ketiak. Nah selain itu deodorant juga dapat dipakai pada kaki untuk mencegah bau kaki. Akan tetapi khusus kan deodorant hanya untuk kaki saja, gunanya untuk mencegah perpindahan bakteri dari kaki ke ketiak. Cara menghilangkan bau kaki dengan cepat dapat menggunakan bahan-bahan yang alami, tidak harus menggunakan bahan-bahan kimia. Penggunaan bahan-bahan alami akan lebih aman dan tidak menimbulkan efek samping.
Selain mengobati, anda juga paerlu tahu apa yang harus dilakukan agar kaki anda tidak berbau lagi , berikut pencegahan agar kaki tidak bau :
- Jangan pakai sepatu dan kaos kaki yang masih basah atau lembab
- Cuci kaki sebelum dan sehabis memakai sepatu agar kaki anda tetap steril dari kuman dan virus
- Sering ganti kaos kaki yang bersih dan ganti sepatu dua kali dalam seminggu.
Semoga apa yang ada diatas dapat menmabah ilmu anda, dan tentunya sekarang masalah bau kaki bye bye....selamat mempraktekkan ya sobat vw10.
0 Response to "Cara ampuh mengatasi bau kaki dengan mudah dan murah"
Post a Comment